Home » » Ternyata Bandara Sultan Hasanuddin Lebih Keren dari Soekarno-Hatta

Ternyata Bandara Sultan Hasanuddin Lebih Keren dari Soekarno-Hatta

Written By Ibnu77 on Selasa, 18 Desember 2012 | 6:20 AM

Sebagai salah satu pintu masuk utama traveler dunia, Bandara Soekarno-Hatta memiliki beragam fasilitas dan pelayanan. Rupanya, ada bandara di Indenesia yang lebih keren dari bandara di Cengkareng tersebut. Apa ya?
Bandara yang di maksud adalah Bandara Sultan Hasanuddin. Bandara ini dulunya bernama Bandara Udara Hasanuddin. Setelah melalui proses pengembangan dan perluasan yang dimulai pada tahun 2004 dan baru selesai tahun 2008 yang lalu, bandara ini mulai beroperasi dengan nama Bandara Udara Sultan Hasanuddin.
Bandara ini memang tidak seluas Bandara Soekarno-Hatta di Jakarta. Namun, fasilitasnya yang baru dan serba modern menjadikannya terlihat lebih rapi dan bersih. Menurut informasi, bandara ini dapat menampung penumpang sebanyak tujuh juta orang. Wow! :D 
Hal ini terlihat dari ruang tunggu penumpang yang dibuat sangat besar dan langit-langit yang tinggi. Dengan kursi tunggu berwarna hijau yang berpadu dengan lantai marmer berwarna krem, ruang tunggu ini membuat Anda nyaman menanti keberangkatan.
Jika Anda berkunjung ke Makassar dan lupa membeli oleh-oleh, Anda tidak perlu khawatir karena di bandara ini juga banyak terdapat kios-kios suvenir. Barang yang dijual beragam, dari Kopi Toraja yang terkenal, hingga pernak pernik perhiasan khas Makassar. Harganya memang sedikit lebih mahal, tapi banyak pilihan.
Sayangnya, bandara yang berstatus internasional ini belum menjalankan fungsinya secara maksimal. Untuk saat ini, Bandara Sultan Hasanuddin hanya melayani penerbangan internasional bagi jamaah haji dan belum melayani rute internasional lain. Semoga ke depannya, banyak rute internasional baru yang dibuka ya !!
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Hiban Blog - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger